Polsek Mandirancan Hadiri Istighosah dan Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa
Polres Kuningan Polda Jabar – Dalam rangka memohon keselamatan bangsa dan mendoakan almarhum pengemudi ojek online yang meninggal dunia saat unjuk rasa di Jakarta, Polsek Mandirancan turut hadir dalam kegiatan Istighosah dan Doa Bersama di Masjid Al Barokah, Desa Salakadomas, Kecamatan Mandirancan, Rabu (03/09/2025).
Kanit Binmas Polsek Mandirancan Aipda Rosid, Amd., yang mewakili Kapolsek Mandirancan AKP Atang Mulyana, S.E., hadir bersama Bhabinkamtibmas Polsek Mandirancan Aipda Budi Santoso. Turut serta dalam kegiatan tersebut Ketua MUI Kecamatan Mandirancan Kyai Asep Saiful Anwar, Bhabinsa Koramil 1514 Pancalang Sertu Yaskur, Kepala Desa Salakadomas Agus Nurudin, Kesra Desa Nurdin, serta tokoh agama setempat Kyai Rosid.
Istighosah dan doa bersama diikuti oleh sekitar 15 jamaah Masjid Al Barokah. Dengan penuh khidmat, seluruh peserta memanjatkan doa agar bangsa Indonesia senantiasa dilindungi oleh Allah SWT dari segala bencana, perpecahan, dan marabahaya. Doa juga dipanjatkan untuk keselamatan para pemimpin bangsa, aparat keamanan, serta masyarakat luas.
Kapolres Kuningan AKBP Muhamad Ali Akbar, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Mandirancan AKP Atang Mulyana, S.E., menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini merupakan bentuk ikhtiar spiritual sekaligus wujud kebersamaan antara aparat keamanan, tokoh agama, pemerintah desa, dan masyarakat dalam menjaga persatuan dan keselamatan bangsa.
Masyarakat menyambut positif kehadiran Polsek Mandirancan dalam kegiatan tersebut. Dengan adanya sinergi doa dan usaha bersama, diharapkan bangsa Indonesia senantiasa diberi keselamatan, kedamaian, serta kekuatan dalam menghadapi berbagai tantangan di era saat ini.









