Polres Kuningan Polda Jabar – Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Bhabinkamtibmas Desa Kapandayan Polsek Ciawigebang Polres Kuningan Polda Jabar, Bripka Mulyadi, melaksanakan monitoring kegiatan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 1 Kapandayan, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan, Rabu (16/4).
Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara kepolisian dan instansi pendidikan dalam mendukung program pemerintah guna meningkatkan gizi anak-anak sekolah dasar serta menciptakan generasi penerus bangsa yang sehat dan cerdas.
Kapolres Kuningan AKBP Muhammad Ali Akbar, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Ciawigebang AKP Dani Supriadi, S.H., mengatakan bahwa keterlibatan Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan pengawasan terhadap pelaksanaan program pemerintah agar berjalan dengan baik dan tepat sasaran.
“Program Makan Bergizi Gratis ini sangat positif untuk tumbuh kembang anak. Kami dari Polsek Ciawigebang mendukung penuh dan akan terus melakukan pendampingan agar pelaksanaannya optimal,” ujar AKP Dani.
Diharapkan melalui kegiatan ini, para siswa tidak hanya mendapatkan asupan gizi yang baik, tetapi juga semakin termotivasi untuk belajar dengan semangat.
Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar