BerandaPOLRIPastikan Keamanan Terjaga Malam Tak Jadi Halangan, Kapolsek Mandirancan Sambangi PT Suja

Pastikan Keamanan Terjaga Malam Tak Jadi Halangan, Kapolsek Mandirancan Sambangi PT Suja

Polres Kuningan Polda Jabar – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta mengantisipasi potensi aksi kejahatan di wilayah industri, Kapolsek Mandirancan AKP Mohamad Faisal, SH memimpin langsung patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Minggu dini hari (13/07/2025). Salah satu titik yang menjadi sasaran patroli adalah PT Suja, salah satu objek vital yang berada di wilayah Mandirancan.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek tidak hanya melakukan pemantauan area pabrik, tetapi juga berdialog langsung dengan petugas keamanan (Satpam) yang berjaga. Dalam dialognya, Kapolsek memberikan arahan agar para petugas senantiasa waspada terhadap potensi gangguan, terutama pada jam-jam rawan. Ia juga menekankan pentingnya sistem kontrol rutin, pemeriksaan akses keluar-masuk, serta koordinasi cepat dengan pihak kepolisian jika terjadi situasi mencurigakan.

“Keamanan lingkungan industri sangat penting, terlebih pada malam hari saat aktivitas menurun. Kehadiran kami adalah bentuk dukungan sekaligus memastikan bahwa keamanan di sekitar PT Suja benar-benar terkendali,” tegas AKP Mohamad Faisal.

Selain berdialog, Kapolsek juga memeriksa langsung kondisi sekitar area perusahaan, seperti penerangan, pos penjagaan, dan titik-titik akses masuk yang rawan. Langkah ini sebagai bagian dari upaya preventif agar para pelaku kejahatan tidak memiliki celah untuk beraksi di lingkungan perusahaan.

Dengan patroli dini hari ke objek vital dan pendekatan komunikasi yang baik dengan petugas keamanan, Polsek Mandirancan berupaya menciptakan rasa aman secara menyeluruh. Tidak hanya bagi masyarakat umum, tetapi juga bagi sektor industri yang berperan penting dalam aktivitas ekonomi wilayah.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments