Polres Kuningan Polda Jabar – Guna membangun etos kerja yang profesional dan berintegritas, Kapolsek Mandirancan AKP Atang Mulyana, S.E. menggelar kegiatan analisa dan evaluasi mingguan bersama seluruh jajaran Polsek Mandirancan.
Anev yang dihadiri para Kanit dan seluruh anggota tersebut menjadi forum terbuka untuk menyampaikan capaian, hambatan, serta rencana tindak lanjut dalam pelaksanaan tugas kepolisian di wilayah Mandirancan, Selasa 13/01/2026.
Kapolres Kuningan AKBP Muhamad Ali Akbar, S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Mandirancan AKP Atang Mulyana, S.E. menegaskan bahwa kegiatan anev merupakan instrumen penting dalam menjaga kualitas kinerja dan profesionalisme anggota.
Dalam arahannya, Kapolsek Mandirancan mengajak seluruh personel untuk meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat dan menjadikan pelayanan publik sebagai prioritas utama.
Melalui evaluasi yang berkesinambungan, Polsek Mandirancan optimistis mampu menciptakan pelayanan kepolisian yang semakin efektif dan dipercaya masyarakat.







